Belajar Asyik dengan Portal Rumah Belajar. Belajar di mana saja, kapan saja ,dan dengan siapa saja

Rabu, 21 Oktober 2020

Vlog Tugas Akhir PembaTIK Level 4 Tahun 2020

 



Hai sahabat 

Vlog ini merupakan tugas akhir PembaTIK Level 4 : Berbagi. 

Vlog ini berisi pemanfaatan fitur Edugame Portal Rumah Belajar. Selengkapnya sahabat bisa menyaksikan vlog dengan klik link berikut ini. Jangan lupa like dan share ya sahabat….

Pemanfaatan fitur Edugame Portal Rumah Belajar adalah pilihan tepat untuk menemani daringmu di rumah. Mau tidak mau pandemi  memaksa kita untuk meninggalakan aktifitas belajar normal beralih ke PJJ. Karena keselamatan peserta didik dan para pengajar serta tenaga kependidikan menjadi hal yang utama. Pernah tidak sahabat merasa bosan alias jenuh saat belajar daring di rumah??? Sepertinya tidak hanya anak-anak yang bosan dengan daring tetapi orang tuapun juga dibuat pusing dengan daring. Anak-anak banyak menghabiskan waktunya untuk bermain game online. Belum lagi orang tua kesulitan untuk mengajari materi pelajaran selama daring. 

Vlog ini saya buat untuk mengajak sahabat memanfaatkan Portal Rumah Belajar dengan fitur terbarunya yaitu Edugame. Banyak game-game interaktif yang disajikan dalam fitur ini. Dengan tujuan untuk membantu peserta didik memahami konsep dasar dari materi ajar yang disajikan. Dengan fitur edugame kita bisa belajar sambil bermain atau bermain sambil belajar. Menyenangkan bukan????

Belajar asyik dengan Portal Rumah Belajar. Belajar di mana saja, kapan saja, dan dengan siapa saja. 

Merdeka Belajarnya,

Rumah Belajar Portalnya 

Maju Indonesia




Tidak ada komentar:

Posting Komentar